Swift

Cara Membuat Logo Honda dengan CorelDraw

negripelosok.blogspot.com-Logo Honda dapat dibuat menggunakan aplikasi CorelDraw. Kali ini saya membuat logo Honda untuk motor ( bukan H yang ada di mobil tapi mirip sayap bewarna merah )


berikut adalah langkah-langkahnya:
Langkah 1
Buka aplikasi Coreldraw ( disini saya menggunakan CorelDraw X4 )
Langkah 2
Buat sebuah shape berbentuk segilima dengan menggunakan polygon tool. Lalu tekan F10 pada keyboard (shape tool oada kotak toolbox) dan ctrl +  untuk mengubah kebentuk bebas. Seperti gambar dibawah

Langkah 3
Tekan tombol ctrl +D untuk mengcopy objek menjadi bentuk berikut

Langkah 4
Untuk memotongnya kita seleksi objek menggunakan pick tool,lalu klik back minus front.

Langkah 5
Kita buat helai bulu pada logo  Honda menggunakan Bezier tool.

Langkah 6
Gunakan tools dibawah untuk membuat sayap yang lancip jadi tak bersudut :

*Add nodes (+) untuk menambah titik/sudut
*Delete nodes untuk mengurangi/menghapus titik/sudut
*Convert to curve untuk membuat lengkungan pada objek
Langkah 7
Bentuk sayap dengan tool hingga berbentuk gambar dibawah

Langkah 8
Agar sudut tidak lancip atur dengan cara menambahkan node di kanan dan kiri sudut yang akan dihilangkan. Setelah itu hilangkan node menggunakan delete node. Klik pada garis yang akan di lengkungkan gunakan Convert to curve. Lakukan pada yang lain pula.

Langkah 9
Agar lengkungan terlihat rapi gunakan garis bantu misalnya Bezier tool. Hal ini boleh anda abaikan.

Langkah 10
Atur lengkungan di ketiga helai bulu pada sayap.

Langkah 11
Berilah warna merah pada objek dengan pengatur warna seperti gambar di bawah.

Langkah 12
Tambahkan tulisan “HONDA” dibawah objek menggunakan font “Bookman Old Style” dan huruf A bisa diatur menggunakan Bezier tool.

Selamat mencoba !

You Might Also Like

0 komentar

Berkomentarlah dengan baik-baik, tidak nyepam dan SARA, link aktif yang dipaksakan akan membuat anda di banned permanen, jadi mari kita berbagi dengan komentar-komentar sehat, dan bermanfaat, silakan berkomentar di bawah, secepatnya akan saya jawab, Salam..